DISNAK SINJAI, -
Visi merupakan pandangan jauh ke depan, ke mana dan bagaimana instansi Dinas harus dibawa dan berkarya agar konsisten dan dapat eksis, antisipatif, inovatif serta produktif. Visi tidak lain adalah suatu gambaran yang menantang tentang keadaan masa depan berisikan cita dan citra yang ingin diwujudkan dalam instansi dinas. Dengan mengacu pada batasan tersebut, Visi Dinas Peternakan Sinjai sebagai beriku :
“Terwujudnya Masyarakat Tani yang Maju Berkembang Secara Mandiri Melalui Pembangunan Peternakan Tangguh dan berbasis Sumber Daya Lokal”
Makna pokok yang terkandung dalam Visi Dinas Peternakan Sinjai tersebut antara lain : Di masa yang akan datang diharapkan dapat diwujudkan petani yang sejahtera dengan mengandalkan potensi dan kemandirian yang ada pada mereka melalui Pembangunan Sektor Peternakan melalui Pemanfaatan Sumber Lokal, sehingga seoptimal mungkin, sasaran tersebut dapat dicapai melalui optimalisasi pemanfaatan potensi internal.
Untuk memenuhi Visi tersebut, Dinas Peternakan Sinjai mencanangkan Misi sebagai berikut :
1. Membina dan mengembangkan peluang usaha dibidang peternakan, meraih keunggulan dan daya saing dan berbasis pada peternakan rakyat.
2. Menciptakan ketahanan pangan masyarakat melalui penyediaan pangan yang bernilai gizi tinggi.